Kamis, 27 April 2017

ISLAM dan GENERASI PEMUDA

Posted by Unknown on Kamis, 27 April 2017

Generasi muda mudi


Assalamualaikum sahabat

       Sejak 14 abad yang lalu, islam sebagai agama yang benar disisi allah telah memberikan perhatian khusus terhadap pemuda pemudi sebagai generasi penerus bangsa baik dalam sisi material,kejiwaan,pendidikan,etika,sosial,dunia dan akhirat serta sisi-sisi lainnya.

       Para nabi dan para aulia,wali(kekasih) allah menyebutkan bahwa masa muda itu adalah masa nikmat allah dek kekayaan terbesar dalam kehidupan dan kebahagian manusia. Islam menekankan kepada kaum muslimin dalam banyak hadis dan riwayat tentang pentingnya masa remaja. Ali bin Abi Thalib berkata "dua hal yang keutamaannya tidak diketahui, kecuali setelah orang tersebut kehilangan keduanya yaitu masa muda/remaja dan kesehatan".

         Dalam perkataan tersebut Ali bin Abi Thalib menjelaskan bahwa masa remaja adalah nikmat dari ilahi yang terbesar, nikmat ini beliau bandingkan dengan 2 aspek yaitu dengan sehat dan afiat,dan Ali bin Abi Thalib menyatakan itu semua adalah nikmat yang terlupakan. Rasulullah SAW bersabda "seorang hamba akan tetap berdiri tegak di hari kiamat nanti sehingga iya ditanya tentang usianya untuk apa dihabiskan dan tentang masa remajanya untuk apa digunakannya".

          Dari hadist tersebut dapat kita simpulkan bahwa begitu besar islam memberikan perhatian terhadap masa remaja,walaupun masa remaja merupakan bagian dari tahapan usia manusia secara umum, akan tetap masa remaja lebih bernilai dan lebih agung dari yang lain. Oleh karena itu, setiap manusia akan mempertanggung jawabkan usia remajanya.


 Lihat juga: Pesan dari Ustadz Arifin Ilham Buat Kita Semua 


           Sahabat, luqman al hakim menasehati anaknya dengan 4 perkara "Ketahuilah wahai putraku, bahwa engkau esok hari kiamat  apabila engkau berhadapan dengan allah swt akan mempertanggung jawabkan empat hal ini yaitu masa mudamu untuk apa engkau gunakan,usiamu untuk apa engkau habiskan dan hartamu darimana engkau dapatkan serta untuk apa engkau pergunakan". Inilah pesan luqman kepada putranya maka dari ini dalam islam begitu hebatnya menjadi seorang remaja yang terdidik , semoga kita semua akan menjadi penerus bangsa yang baik dan benar ..amiin ..


  Wassalam

  Semoga bermanfaat ☺

Previous
« Prev Post

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Lihat juga:

HERAN!! Ini Dia 3 Tanaman Super yang Sudah Terbukti Efektif Menurunkan Kadar Gula Darah.

Assalamualaikum wr wb, Hampir setiap orang di Indonesia sekarang ini menderita penyakit yang namanya gula darah, penyakit ini sebenarnya...